SEMPURNA
Penulis : Nonier
Penerbit : GagasMedia
Cetakan pertama : 2012
vi + 326 Halaman
Gw selalu penasaran sama novel yang judulnya lagi" gak bisa buat gw ngebaca jalan ceritanya. Jatuh pada Novel sempurna ini , dari Nonier. Sebelumnya gw juga punya novel karya Nonier yaitu Dia.
Sebenernya cerita intinya sederhana, tapi penulisnya bisa ngemas sampe" duga'an guda'an gw sama jalan ceritanya sering banget salah. inti ceritanya sih ada cowok dengan nama Awang Wicaksono yang masih sakit hati dengan masa lalu nya yaitu Nanda . Jadi Nanda ini adalah mantannya yang ninggalin awang karena dipaksa menikah dengan orang tuannya, padahal saat itu awang udah berfikiran untuk kawin lari aja sama nanda, tapi nanda malah menolaknya. dan ada cewek dengan nama Kejora Lir Kinanti yang mempunyai hubungan tanpa status dengan orang yang bernama Dimas. Kejora dan Awang bertemu karena terlibat oleh masalah watik ( pembantu kejora ). Watik akan dijadikan istri kedua dari suami tetangga neneknya awang. Tapi ada aja yang buat mereka jadi harus sering bersama. Mereka gak nyadar kalau udah ada chemistry antara mereka berdua. Awang yang merasakan nya duluan, dia nembak kejora, tapi kejora terus mempertahankan hubungannya sama Dimas. Sampe awang merasa sangat cemburu karena Dimas datang dari spanyol untuk menemui kejora dan mereka terlihat sangat mesra, sedangkan niat kejora sudah berubah. Dia menggunakan Dimas untuk memanas - manasi Awang, tanpa Kejora sadar akan sikapnya. Akhirnya Awang memilih untuk mundur karena sudah beberapa kali ia tanya tentang perasaan kejora kepadanya dan jawabannya sama, Kejora tidak pernah mencintai Awang. Akhirnya Kejora mulai sadar akan perasaannya, ia mendapatkan Dimas yang ingin mengajaknya ke hubungan yang resmi, tapi terlambat. Kejora sudah merasa bahwa ia mencintai Awang.
Kira" begitu lah jalan ceritanya. Kalau mau lebih lengkap ya beli aja..!! hahaha,.. ^^
Ada beberapa kalimatnya nih yang gw kutip :
1. Seharusnya, Kejora bersyukur hubungannya dengan Dimas selama ini stabil, tidak banysk gejolak, lancar" saja. Datar. Terlalu datar. Sampai tidak jelas apakah masih ada rasa diantara mereka.
2. Isak tangis Nanda tertahan. Secerah harapan yang dimilikinya tadi pagi seolah terbang bersama angin. Awang sudah benar" meninggalkannya. Lihatlah, laki" pergi tanpa menoleh ke belakang.
3. "Apa kamu mau kalau sekarang aku memintamu jadi pacarku?" tanya awang spotan dan nekat. Jahat. Apa Awnag tidak tahu efek perkataannya padanya? Bertahun - tahun dia menunggu Dimas mengucapkannya, mengantisipasi ledakan perasaan yang akan dialami, dan sekarang Awang mencuri momen itu.
4. Mungkin kejora terlalu naif. Terbuai oleh momen" indah dan fantasi bersama Awang. Sesuatu yang tidak didapatkannya dari Dimas. Tantangan Adrenalin dan gesejan emosi yang membuat hatinya menyala warna - warni.
5. Aku belum jatuh cinta padanya. Kejora berusaha meyakinkan dirinya sendiri. Dia masih punya kesempatan untuk mengembalikan kesadarannya.
6. Tidak peduli hatinys pontang - panting tercemar romantisme singkat, tidak penting perasaannya bergolak menahan kebahagiaan sesaat. Dia tidak boleh kehilangan kewarasan.
7. Menurutnya mereka tidak perlu mendefinisikan terlalu spesifik. Gebetan, pacar, tunangan, hanyalah penyebutan belaka. Yang terpenting adalah seserius apa mereka menjajaki satu sama lain dan pastinya saling setia.
8. "Tiga tahun aku mencari jawaban atas apa yang sebenarnya kuinginkan. Mengharapmu kembali atau mencari penggantimu, merindukanmu atau melupakanmu, mengejarmu atau melepaskanmu. Aku seperti berjalan dalam lingkaran, tidak menemukan ujung atau pangkal. Bukan hidup seperti itu yang ingin kujalani. Sia - sia."
9. Awang kadang suka melakukan sesuatu yang membuat Kejora salah tingkah. Mungkin menyapa duluan, mengembalikan barang, memperbaiki kalau laptopnya ada trouble, bertemu pandang tak sengaja, bukanlah hal yang sengaja dilakukan untuk menarik perhatiannya. Tapi karena yang melakukan itu Awang, rasanya jadi mendebarkan.
10. Terlalu banyak kata happy yang diucapkan, hingga maknanya hilang.
Kira" begitulah ulasan tentang Novel Sempurnya ini. Trimakasih :)